Anggota DPRD Kota Cimahi, Edi Sofyan, meminta maaf kepada warga atas peristiwa keracunan massal yang diduga disebabkan oleh nasi boks yang ia bagikan.
CIMAHI, KOMPAS.TV - Korban keracunan makanan massal yang diduga dari nasi boks acara reses Anggota DPRD Cimahi, Jawa Barat, masih dirawat di sejumlah rumah sakit.Warga Kelurahan Padasuka, Cimahi Tengah, Kota Cimahi, masih ada yang datang ke rumah sakit karena mengalami gejala keracunan, seperti mual, pusing, dan gangguan pencernaan.
Sampel makanan dari nasi boks yang dicurigai menjadi biang kerok keracunan, diperiksa di Laboratorium Kesehatan Daerah, Lakesda Jawa Barat. Polisi juga memeriksa 5 saksi dari panitia lokal Kelurahan Padasuka, dan Setwan DPRD Kota Cimahi, untuk mengungkap penyebab keracunan massal ini.Anggota DPRD Kota Cimahi, Edi Sofyan, meminta maaf kepada warga atas peristiwa keracunan massal yang diduga disebabkan oleh nasi boks yang ia bagikan, saat acara reses di Kelurahan Padasuka, pada Sabtu, 22 Juli lalu.Sebagai bentuk pertanggungjawaban, Edi juga memberikan bantuan dan mengunjungi para korban di sejumlah rumah sakit di Cimahi.
Selain ratusan warga, dua pendamping dari Sekretariat DPRD Kota Cimahi juga menjadi korban keracunan. Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.
Philippines Latest News, Philippines Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Puluhan Warga Cimahi Keracunan, Diduga Akibat Makanan yang Dibagikan Anggota DPRDPuluhan warga Padasuka Kota Cimahi mengalami keracunan diduga akibat mengonsumsi nasi boks yang dibagikan usai acara reses anggota DPRD.
Read more »
253 Warga Keracunan Nasi Reses DPRD Cimahi, Polisi Periksa 5 Orang SaksiSebagai pertanggungjawaban, Edi mengaku akan terus memantau dan memberikan bantuan secara moril dan materil untuk para korban. Bagaimana kondisi korban?
Read more »
41 Pasien Keracunan Massal di Cimahi Ditangani RS Mitra Kasih, Alami Gejala Dehidrasi hingga DiareSejumlah warga korban keracunan massal di Padasuka, Kota Cimahi sudah mulai ditangani di ruang rawat inap di RS Mitra Kasih.
Read more »
Reses Anggota DPRD Kota Cimahi yang Diduga Picu Keracunan Massal di Padasuka Diikuti 350 OrangReses Anggota DPRD Kota Cimahi diikuti 350 orang, pesertanya diduga mengalami keracunan massal, simak selengkapnya.
Read more »
Keracunan Massal di Cimahi Jadi KLB, Biaya Pengobatan Ditanggung PemerintahPemerintah Daerah Kota Cimahi menetapkan status kejadian luar biasa (KLB) pada tragedi keracunan massal di Kelurahan Padasuka.
Read more »