Wamenkumham Eddy Hiariej enggan melaporkan balik Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso meski aduannya ke KPK dinilai sebagai fitnah. Salah satu alasannya, karena IPW merupakan LSM yang bertugas sebagai pengawas.
Liputan6.com, Jakarta - Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy Hiariej memastikan tidak akan melaporkan balik Ketua Indonesia Police Watch Sugeng Teguh Santoso terkait aduannya ke Komisi Pemberantasan Korupsi .
Alasan pertama, kata Eddy, IPW merupakan lembaga swadaya masyarakat yang bertugas sebagai pengawas. Untuk itu, Eddy mempersilakan IPW dan LSM lainnya berkomentar dan menjalankan tugasnya untuk melakukan kontrol sosial. Eddy pun menanggapi langkah asisten pribadinya, Yogi Arie Rukmana yang melaporkan Sugeng ke Bareskrim Polri lantaran disebut sebagai perantara penerimaan uang. Eddy menyatakan, tindakan tersebut merupakan hak pribadi Yogi sebagai warga negara. Apalagi, Yogi bukan pejabat negara dan bukan pula aparatur sipil negara .
Sementara terhadap dugaan penerimaan gratifikasi oleh Wamenkumhan melalui dirinya, Yogi menegaskan bahwa seluruhnya tidak benar. Aspri Eddy Hiariej itu juga membantah seluruh bukti transferan atas namanya yang disampaikan Sugeng ke KPK. "Silakan komfirmasi lebih lanjut kepada YAR dan YAM yang disebutkan oleh Sugeng dalam aduannya," kata dia.3 dari 3 halamanKetua IPW Laporkan Wamenkumham ke KPKSebelumya, Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso mendatangi Gedung KPK, Selasa . Kedatangannya untuk melaporkan dugaan penerimaan uang oleh Eddy dari dua asisten pribadinya.
Philippines Latest News, Philippines Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Wamenkumham Eddy Hiariej Sebut Laporan IPW Tendensius Mengarah ke FitnahWamenkumham Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy Hiariej menyebut, laporan yang disampaikan Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso ke Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK sangat tendensius dan mengarah fitnah.
Read more »
Wamenkumham Eddy Hiariej Sebut Aduan IPW soal Dugaan Gratifikasi Rp 7 M Tendensius ke Fitnah'Kami melakukan klarifikasi kepada KPK atas aduan IPW yang tendensius mengarah kepada fitnah,” kata Eddy.
Read more »
Wamenkumham Eddy Hiariej sebut Laporan Ketua IPW Tendensius Mengarah FitnahWakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham), Edward Omar Sharif mendatangi Gedung KPK untuk Klarifikasi atas laporan ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teg
Read more »
Datangi KPK, Wamenkumham Eddy Hiariej Klarifikasi Soal Tuduhan Suap Rp7 MWamenkumham Edward Omar Sharif Hiariej atau Eddy Hiariej mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk berikan klarifikasi terkait dugaan suap Rp7 Miliar.
Read more »
Wamenkumhan Eddy Hiariej Sambangi KPK, Akui Siap Dklarifikasi Terkait Laporan IPWKedatangan Eddy untuk memberikan klarifikasi atas laporan Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso
Read more »
Wamenkumham Bakal Klarifikasi ke KPK soal Laporan Gratifikasi Rp 7 MIPW melaporkan Wamenkumham Eddy Hiariej ke KPK soal dugaan gratifikasi Rp 7 miliar. Eddy mengatakan dirinya akan datang untuk memberikan klarifikasi ke KPK.
Read more »