Kepala Cabang PT Pelni Medan Biwa Abi Laksana mengatakan perawatan dan pemeliharaan Kapal Motor (KM) Kelud yang dilakukan selama ...
Arsip Foto - Sejumlah petugas menyambut kedatangan Kapal Motor Kelud yang membawa pemudik dari Batam saat tiba di Pelabuhan Bandar Deli, Belawan, Medan, Sumatera Utara, Kamis . ANTARA/Michael SiahaanMedan - Kepala Cabang PT Pelni Medan Biwa Abi Laksana mengatakan perawatan dan pemeliharaan Kapal Motor Kelud yang dilakukan selama "docking" pada 7-22 September 2023 semata-mata untuk kenyamanan pelanggan.
Yang paling terlihat nantinya adalah warna tubuh KM Kelud yang akan didominasi biru-putih sesuai warna logo baru dari PT Pelni . Kapal Motor Kelud tidak beroperasi pada 7-22 September 2023 lantaran harus "docking" untuk menjalani perawatan dan pemeliharaan.