KPK menduga penerimaan gratifikasi oleh hakim agung nonaktif Gazalba Saleh menyentuh angka puluhan miliar rupiah.
"Untuk dugaan penerimaan gratifikasi yang kemudian berubah aset, sejauh ini sebagai bukti permulaan sekitar puluhan miliar rupiah," kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri kepada wartawan, Rabu .
Terkini, KPK menetapkan Gazalba sebagai tersangka kasus dugaan penerimaan gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang . Penetapan tersangka ini merupakan pengembangan dari kasus dugaan suap yang menjerat Gazalba Saleh."KPK juga tetapkan tersangka GS , hakim agung pada Mahkamah Agung dengan pasal gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang," kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri dalam konferensi pers yang dikutip dari akun Youtube KPK RI, Selasa .
Diketahui, KPK telah menetapkan Gazalba Saleh sebagai tersangka kasus dugaan suap terkait penanganan perkara di MA. Penetapan tersangka Gazalba ini merupakan hasil pengembangan dari kasus yang sama yang menjerat Hakim Agung Sudrajad Dimyati yang telah ditahan bersama dengan sejumlah pihak dari internal MA dan swasta.
Gazalba Saleh dan bawahannya diduga dijanjikan uang sebesar Sin$ 202.000 atau sekitar Rp 2,2 miliar. Uang tersebut untuk mengurus perkara kasasi pidana terkait perselisihan di internal Koperasi Simpan Pinjam Intidana pada awal 2022.Dalam proses penyidikan yang dilakukan, KPK menemukan adanya tindak pidana lain yang diduga dilakukan Gazalba Saleh, yakni penerimaan gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang.
"Saat ini dari pengumpulan alat bukti dalam proses penyidikan, tim penyidik menemukan adanya dugaan perbuatan pidana lain yaitu dugaan penerimaan gratifikasi dan kemudian kami telusuri uangnya ternyata kemudian ada dugaan disamarkan, disembunyikan, dibelanjakan terkait dengan aset-aset yang memiliki nilai ekonomis. Sehingga kemudian KPK tetapkan sebagai tersangka untuk pasal gratifikasi Pasal 12B UU Tindak Pidana Korupsi dan pasal tindak pidana pencucian uang," imbuhnya.
Philippines Latest News, Philippines Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
KPK Duga Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Puluhan Miliar Rupiah |Republika OnlineKPK telah menetapkan Gazalba sebagai tersangka penerimaan gratifikasi dan TPPU.
Read more »
KPK Tetapkan Hakim Agung MA Gazalba Saleh Tersangka Gratifikasi dan Pencucian UangKPK tetapkan Gazalba Saleh sebagai tersangka penerimaan gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU), Selasa (21/3/2023).
Read more »
KPK Tetapkan Hakim Agung Gazalba Saleh Tersangka Gratifikasi dan Pencucian UangKPK menetapkan hakim agung nonaktif Gazalba Saleh sebagai tersangka gratifikasi dan pencucian uang.
Read more »
KPK Tetapkan Hakim Agung Gazalba Saleh Jadi Tersangka Kasus Gratifikasi dan Pencucian UangKomisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Hakim Agung nonaktif Gazalba Saleh sebagai tersangka kasus penerimaan gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Read more »
KPK tetapkan kembali Gazalba Saleh tersangka TPPUKomisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan kembali Hakim Agung nonaktif Gazalba Saleh (GS) sebagai tersangka dalam kasus dugaan penerimaan ...
Read more »
DPR Minta Jokowi Segera Berhentikan Hakim Agung Gazalba SalehKetua DPR Puan Maharani meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) segera memberhentikan Gazalba Saleh dari jabatan hakim agung.
Read more »