Setelah melakukan pembicaraan selama dua jam, Presiden Rusia Vladimir Putin dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un makan malam bersama pada Rabu, 13 September 2023.
Liputan6.com, Jakarta - Pertemuan Presiden Rusia Vladimir Putin dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un menjadi salah satu pertemuan yang jadi pusat perhatian global yang tiada bandingnya.
Hidangan utama yang ditawarkan kepada pemimpin tersebut antara lain ikan sturgeon dengan jamur dan kentang. Sedangkan hidangan pembuka berupa daging sapi dan sayuran panggang. Untuk hidangan penutup, menu ada bilberry merah dari Taiga, wilayah hutan Siberia yang luas di Rusia dengan kacang pinus dan susu kental. Selain itu, pada menu tersebut juga ditawarkan anggur putih dan merah dari Divnomorskoe Manor dari Rusia Selatan.
Kim Jong Un dan Vladimir Putin bertemu di lokasi peluncuran roket luar angkasa Vostochny pada Rabu pagi memeriksa fasilitas tersebut sebelum masing-masing delegasi mengadakan pembicaraan mengenai perluasan kerja sama bilateral antara kedua negara sebelum Putin dan Kim mengadakan pembicaraan tatap muka secara pribadi.
Sebagai imbalannya, pejabat dan pakar yakin, Moskow akan menawarkan bantuan pangan dan keuangan yang sangat dibutuhkan Pyongyang serta kemungkinan teknologi militer. Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan bahwa tidak ada rencana bagi Presiden Putin dan Kim Jong Un untuk menandatangani dokumen mengenai pertemuan mereka. Demikian seperti dilansir CNN, yang mengutip kantor berita Rusia.Ketika ditanya tentang laporan perundingan senjata antara keduanya, Peskov seperti dilansir Russia 1 mengatakan,"Hubungan penuh menyiratkan dialog dan interaksi di bidang sensitif, seperti interaksi militer.
"Saya sangat senang melihat dan menyambut Anda lagi di Rusia. Kali ini, sesuai kesepakatan kita, di Kosmodrom Vostochny," kata Putin."Tentu saja, kita perlu membicarakan isu-isu kerja sama ekonomi, isu-isu kemanusiaan, dan situasi di kawasan. Kita punya banyak pertanyaan ."
Philippines Latest News, Philippines Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Vladimir Putin-Kim Jong Un Makan Malam Mewah, Kesenjangan Pangan Korut DisorotSetelah pembicaraan kenegaraan yang serius, Presiden Korea Utara Kim Jong Un & Presiden Rusia Vladimir Putin menutup hari pertemuan mereka dengan makan malam yang syahdu.
Read more »
Vladimir Putin Terima Undangan Kim Jong Un Kunjungi Korea UtaraKim Jong Un mengundang presiden Rusia ke Korea Utara setelah menjanjikan
Read more »
Vladimir Putin Terima Undangan Kim Jong Un untuk Berkunjung ke Korea UtaraMenurut kantor berita Korea Utara, Putin menerima undangan tersebut dengan senang hati dan menegaskan kembali keinginannya untuk selalu meneruskan sejarah dan tradisi persahabatan Rusia-Korea Utara.
Read more »
Jubir China tanggapi pertemuan Kim Jong Un dan Vladimir PutinJuru Bicara Kementerian Luar Negeri China Mao Ning menanggapi pertemuan antara Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dan Presiden Rusia Vladimir ...
Read more »
FOTO: Melihat Momen Keakraban Kim Jong-un dengan Presiden Vladimir Putin di Kosmodrom Vostochny RusiaPertemuan Kim Jong-un dengan Vladimir Putin di Kosmodrom Vostochny melahirkan kesepakatan kerja sama di bidang militer dan teknologi.
Read more »
Potret ‘Mesranya’ Vladimir Putin dan Kim Jong Un di Rusia, Tak Segan Saling Sentuh TanganPemimpin Korea Utara Kim Jong Un bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin pada hari Rabu untuk pembicaraan penting yang dimulai di Kosmodrom Vostochny di Rusia
Read more »