Ketua KPPU: Kami Belum Ada Sikap Resmi Terkait Starlink

Starlink News

Ketua KPPU: Kami Belum Ada Sikap Resmi Terkait Starlink
Elon MuskKppu
  • 📰 detikfinance
  • ⏱ Reading Time:
  • 74 sec. here
  • 5 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 40%
  • Publisher: 63%

Ketua KPPU M. Fanshurullah Asa, menyatakan bahwa pihaknya belum memiliki sikap resmi soal kehadiran kehadiran Starlink di Indonesia.

Senin, 10 Jun 2024 15:16 WIBKetua Komisi Pengawas Persaingan Usaha M. Fanshurullah Asa, menyatakan bahwa pihaknya belum memiliki sikap resmi soal kehadiran kehadiran layanan internet milik Elon Musk yakni Starlink di Indonesia. KPPU mengatakan pihaknya belum bisa menyimpulkan jika kehadiran Starlink terindikasi melakukan aktivitas menjual produk dengan harga sangat rendah alias predatory pricing.

"Semua banyak menyampaikan dengan Starlink. Saya menyatakan ketua, KPPU belum ada sikap resmi menyatakan apakah Starlink itu masuk dalam predatory pricing atau tidak," kata Fanshurullah dalam agenda Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi VI DPR RI di Komplek DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Senin . Fanshurullah mengatakan sikap resmi belum diambil sebab pihaknya masih melakukan diskusi di internal. Ia menjelaskan KPPU terdiri dari 9 komisioner yang dipilih oleh Komisi VI DPR. Oleh sebab itu, keputusan untuk menyatakan sikap resmi soal Starlink harus diambil lewat rembuk bersama yang dilakukan oleh para komisioner KPPU."Kami punya mekanisme internal dalam mengambil keputusan, di dalam rapat itu kami bisa berdebat, voting, dan seterusnya untuk menentukan keputusan," jelasnya.

Dalam waktu dekat, Fanshurullah pun menjelaskan bahwa KPPU bakal kembali melakukan FGD lanjutan terkait isu Starlink. Ia pun berharap semua pihak yang diundang agar bisa hadir dalam forum tersebut. Di sisi lain, menurut Fanshurullah, pihaknya juga harus melakukan pengkajian lebih dalam untuk bisa mengambil sikap resmi terkait kehadiran Starlink di Indonesia.

"Mohon kami dikasih waktu, kami sangat hati-hati untuk mengkaji secara mendalam untuk betul-betul melihat aspirasi dari semua pihak dari sisi regulasi, konsekuensi hukum, dari sisi kepentingan demokrasi ekonomi, dan dari sisi kepentingan politisnya bagaimana," pungkasnya.

We have summarized this news so that you can read it quickly. If you are interested in the news, you can read the full text here. Read more:

detikfinance /  🏆 18. in İD

Elon Musk Kppu

Philippines Latest News, Philippines Headlines

Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.

Mantan Menteri Keuangan & Gubernur BI Jadi Penasihat KPPUMantan Menteri Keuangan & Gubernur BI Jadi Penasihat KPPUKetua KPPU, M. Fanshurullah Asa optimis hadirnya Dewan Penasehat akan membuat KPPU lebih baik.
Read more »

Komisi VI DPR Minta KPPU Pelototi StarlinkKomisi VI DPR Minta KPPU Pelototi StarlinkSejumlah anggota Komisi VI DPR RI mempertanyakan sikap Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) soal kehadiran Starlink di Indonesia.
Read more »

KPPU Pastikan Harga Diskon Starlink Bukan Predatory PricingKPPU Pastikan Harga Diskon Starlink Bukan Predatory PricingKomisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) memastikan kalau harga diskon internet Starlink di Indonesia bukanlah fenomena predatory pricing.
Read more »

KPPU Monitor Dugaan Persaingan Tidak Sehat sejak Starlink Jualan RitelKPPU Monitor Dugaan Persaingan Tidak Sehat sejak Starlink Jualan RitelManajemen PT Starlink Services Indonesia dan jajaran Kemenkominfo tidak hadir saat acara FGD yang diselenggarakan KPPU.
Read more »

Starlink Bakal Diawasi KPPUStarlink Bakal Diawasi KPPUKomisi Pengawas Persaingan Usaha atau KPPU menyatakan akan mengawasi kehadiran penyedia jasa internet (PJI) asing agar tercipta persaingan yang sehat.
Read more »

KPPU sebut harga murah Starlink belum tentu 'predatory pricing'KPPU sebut harga murah Starlink belum tentu 'predatory pricing'Anggota Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Eugenia Mardanugraha mengatakan harga murah yang ditawarkan penyedia jasa internet berbasis satelit, Starlink ...
Read more »



Render Time: 2025-02-25 07:13:14