Gregoria Mariska Tunjung akan berhadapan dengan perwakilan Singapura, Yeo Jia Min di BWF World Championships 2023 atau Kejuaraan Dunia BWF 2023.
- Satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, akan berhadapan dengan perwakilan Singapura, Yeo Jia Min, di BWF World Championships 2023 atau Kejuaraan Dunia BWF 2023.Gregoria akan tampil di sesi malam karena pertandingannya melawan Yeo menjadi pertandingan kesembilan di Lapangan 2 Royal Arena.Gregoria langsung memulai pertandingan pada babak 32 besar karena ia mendapat bye pada babak pertama, atau babak 64 besar.
Pertandingan ini menjadi pertemuan keenam antara Gregoria dan Yeo. Dari lima pertarungan sebelumnya, Gregoria mampu unggul tipis dengan skor 3-2. Yeo, yang sebelumnya kalah dalam final Singapore International Series 2015, putaran kedua Kejuaraan Dunia Junior Beregu Campuran 2015, dan babak 32 besar All England 2020, berhasil membalas dalam ajang French Open 2021 dan Hylo Open 2021 .
Prestasi Gregoria sepanjang tahun 2023 cukup mengesankan, dengan 28 kemenangan dan 13 kekalahan dari total 41 pertandingan. Puncak performanya adalah saat ia meraih gelar juara Spain Masters 2023 dan menjadi runner-up di Malaysia Masters 2023. Dalam perbandingan, Yeo saat ini berada di peringkat 22 BWF.
Pemain unggulan Singapura ini telah bermain sebanyak 35 kali sepanjang tahun 2023, dengan jumlah kemenangan dan kekalahan yang hampir seimbang, yakni 18 kemenangan dan 17 kekalahan.
Philippines Latest News, Philippines Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2023: Sempat Kesulitan, Putri KW Menang dan Lolos Babak KeduaSempat mengalami kesulitan pada gim kedua, Putri Kusuma Wardani mampu mengalahkan Polina Buhrova pada laga babak pertama Kejuaraan Dunia BWF 2023.
Read more »
Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2023: Putri KW Rebut Tiket 32 Besar usai Tekuk Wakil UkrainaPutri Kusuma Wardani berhasil memastikan diri lolos ke babak 32 besar Kejuaraan Dunia BWF 2023 atau BWF World Championship 2023.
Read more »
Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2023: Main Agresif, Dejan/Gloria Singkirkan Wakil JepangDejan/Gloria bermain agresif untuk mengalahkan Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo pada laga babak pertama Kejuaraan Dunia BWF 2023.
Read more »
Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2023: Dejan/Gloria Lolos ke Babak 32 Besar usai Kalahkan Wakil JepangDejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil melangkah ke babak 32 besar Kejuaraan Dunia BWF 2023 atau BWF World Championships.
Read more »
Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2023: Dejan/Gloria & Putri KW Tembus 32 BesarCek hasil Kejuaraan Dunia BWF 2023 hingga Senin, 21 Agustus pukul 19.00 WIB di sini. Wakil Indonesia mulai menembus 32 Besar.
Read more »
Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2023: Menang dalam 22 Menit, Chico Lolos Babak KeduaKemenangan atas tunggal putra Australia, Nathan Tang, membuat Chico melaju ke babak kedua Kejuaraan Dunia BWF 2023.
Read more »