BNPB terjunkan 130 petugas pemadam gabungan untuk menangani peristiwa kebakaran yang dilaporkan meluas di Gunung Lawu, Kabupaten Ngawi, Provinsi Jawa Timur.
- Badan Nasional Penanggulangan Bencana menerjunkan 130 petugas pemadam gabungan untuk menangani kebakaran yang dilaporkan meluas di hutan Gunung Lawu, Kabupaten Ngawi, Provinsi Jawa Timur.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Ngawi Prila Yuda Putra pada Minggu , mengataka bahwa titik api juga muncul di Resort Pemangkuan Hutan Manyul dan Campur Rejo, Kecamatan Jogorogo, kawasan Gunung Gede area Gunung Lawu sisi utara Ngawi. Ia mengatakan titik api meluas ke petak 38, 39, 40, dan 41, Lawu Utara, serta hutan lepas blok Trincing dengan kondisi api yang masih cukup besar dan bergerak ke utara arah puncak.
Upaya pemadaman api melibatkan 130 petugas dari BPBD Provinsi Jawa Timur, Agen Bencana Provinsi Jatim, Kabupaten Ngawi, BPBD Kabupaten Ngawi, BPBD Kabupaten Magetan, TNI, Polri, Polhut, BKSDA, Damkar Kabupaten Ngawi, Perhutani KPH Ngawi, relawan, dan masyarakat."Kali ini titik api muncul di Resort Pemangkuan Hutan Manyul dan Campur Rejo, Kecamatan Jogorogo, kawasan Gunung Gede area Gunung Lawu sisi utara Ngawi," katanya melalui siaran pers BNPB di Jakarta, Minggu.
Berdasarkan laporan dari Pusat Pengendalian dan Operasi BNPB, wilayah terdampak meliputi Kecamatan Jogorogo, Desa Giri Mulyo.Akibat peristiwa kebakaran yang meluas ini, Bupati Kabupaten Ngawi menetapkan status tanggap darurat kejadian bencana kebakaran hutan dan lahan di Gunung Lawu selama 14 hari, atau hingga 13 Oktober 2023.
Philippines Latest News, Philippines Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
BNPB terjunkan 130 personel tangani api yang meluas di Gunung LawuBadan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menerjunkan 130 petugas pemadam gabungan untuk menangani peristiwa kebakaran yang dilaporkan meluas di Gunung ...
Read more »
Kebakaran di Gunung Lawu Meluas, 130 Petugas Diturunkan untuk Jinakkan ApiBNPB menerjunkan 130 petugas pemadam gabungan untuk menangani peristiwa kebakaran yang dilaporkan meluas di Gunung Lawu.
Read more »
Kebakaran Hutan Gunung Lawu Meluas hingga Magetan, Warga Diimbau Waspada!Kepulan asap yang membakar kawasan Gunung Lawu di Ngawi Jawa Timur ,semakin menebal hingga menutup seluruh bagian gunung. Tak hanya merembet hingga ke arah pun
Read more »
30 Hektare Lahan di Gunung Lawu TerbakarBadan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan 30 hektare lahan dan hutan di Gunung Lawu, terbakar sejak pekan lalu.
Read more »
BPBD Jatim terjunkan tim pemadam atasi karhutla Gunung LawuBadan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur menerjunkan tim pemadaman jalur darat untuk mengatasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang kian ...
Read more »
Hari Ketiga Kebakaran Hutan Gunung Lawu, 350 Personel Dikerahkan Padamkan ApiKepulan asap yang membakar kawasan Gunung Lawu di Ngawi Jawa Timur pada Minggu (1/10) pagi semakin menebal hingga menutup seluruh bagian gunung.
Read more »