Presiden Jokowi menegaskan kembali posisi Indonesia untuk terus berjuang bersama Palestina.
Hal itu ia sampaikan saat pelepasan bantuan RI ke Palestina di Pangkalan TNI Angkatan Udara, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu .
"Saya ingin menekankan kembali Indonesia akan terus bersama perjuangan bangsa Palestina," kata Jokowi."Tragedi kemanusiaan yang ada di Gaza tidak dapat diterima dan harus sesegera mungkin dihentikan," imbuhnya.Indonesia mengirimkan bantuan 51,5 ton ke Palestina yang berasal dari pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat. Bantuan itu berupa bahan makanan, alat medis, selimut, tenda, dan barang-barang logistik lainnya yang telah disesuaikan dengan kebutuhan yang ada di Gaza.
Bantuan tahap pertama itu dibawa dengan tiga pesawat menuju Bandara El Arish di Mesir, kemudian diteruskan dan disalurkan ke Gaza.Sebelumnya, Jokowi menegaskan Indonesia sangat marah dengan situasi di Jalur Gaza Palestina yang semakin memburuk. Ia mengatakan RI mengutuk serangan yang terjadi di Gaza oleh Israel."Indonesia sangat marah terhadap memburuknya situasi di Gaza," kata Jokowi dalam keterangan pers di Youtube Sekretariat Presiden, Senin .
Dalam pernyataan tersebut Jokowi kembali menegaskan bahwa Indonesia terus mengikuti secara dekat perkembangan yang terjadi di Gaza. Jokowi menyatakan RI mengutuk keras serangan acak di Gaza. "Posisi Indonesia sangat jelas dan tegas mengutuk keras serangan acak terhadap masyarakat sipil dan fasilitas sipil di Gaza," tegasnya.
Philippines Latest News, Philippines Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Kirim 51,5 Ton Bantuan ke Palestina, Jokowi: Tragedi Kemanusiaan di Gaza Harus Segera DihentikanPresiden Jokowi memimpin seremonial penyaluran bantuan untuk warga Palestina, Sabtu (4/11/2023). Prabowo dan Restno Marsudi turut hadir.
Read more »
Kirim Bantuan ke Palestina, Jokowi: Tragedi Kemanusiaan di Gaza Tidak Dapat DiterimaPresiden Joko Widodo (Jokowi) mengirim bantuan kemanusiaan bagi warga Palestina di Gaza.
Read more »
Sumbangkan Semua Honor Syuting untuk Warga Gaza, Aldi Taher: Ini Tentang KemanusiaanAldi Taher menyumbangkan Rp5 juta untuk Palestina.
Read more »
Presiden melepas bantuan kemanusiaan untuk warga Palestina di GazaPresiden Joko Widodo (Jokowi) melepas pengiriman bantuan kemanusiaan dari Pemerintah RI untuk warga Palestina di Gaza, antara lain berupa alat kesehatan dan ...
Read more »
Tiga WNI Tidak Ikut Evakuasi dan Bertahan di Gaza Demi Tugas Kemanusiaan"Kami tidak memaksa karena pilihan kembali ke pribadi masing-masing. Mereka memilih bertugas di Rumah Sakit Indonesia," kata Judha.
Read more »
UNRWA: gencatan senjata kemanusiaan di Gaza adalah soal hidup dan matiBadan PBB untuk Pengungsi Palestina (UNRWA) mengatakan gencatan senjata kemanusiaan di Jalur Gaza adalah soal hidup dan mati. Dalam sebuah pernyataan, Rabu ...
Read more »