Hari Desa 2025: Tantangan dan Strategi Pembangunan Desa

News News

Hari Desa 2025: Tantangan dan Strategi Pembangunan Desa
HARIDESADESAPEMBANGUNAN
  • 📰 antaranews
  • ⏱ Reading Time:
  • 123 sec. here
  • 9 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 69%
  • Publisher: 78%

Penetapan 15 Januari sebagai Hari Desa bertujuan untuk mengakui peran penting desa dalam pembangunan nasional. Mendes PDT Yandri Susanto menyatakan bahwa desa merupakan kunci utama dalam mewujudkan mimpi besar bangsa Indonesia. Meskipun demikian, pembangunan desa di Indonesia masih dihadapkan pada sejumlah kendala, seperti akses internet, ketertinggalan, dan kurangnya listrik. Kemendes PDT menghadirkan 12 rencana aksi untuk mengatasi berbagai persoalan tersebut, termasuk revitalisasi BUMDes, perwujudan desa swasembada, dan pengembangan desa ekspor.

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo melalui Keputusan Presiden Nomor 23 Tahun 2024 menetapkan 15 Januari sebagai Hari Desa. Penetapan ini bertujuan untuk mengakui peran penting desa dalam pembangunan nasional, meningkatkan perhatian dan komitmen pemerintah, masyarakat, serta berbagai pihak lainnya dalam mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan.

Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto dalam berbagai kunjungan kerjanya menegaskan bahwa desa merupakan kunci utama dalam mewujudkan mimpi besar bangsa Indonesia untuk menjadi bangsa yang maju, makmur, dan sejahtera. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2024, Indonesia memiliki total 84.276 desa dengan jumlah penduduk desa mencapai 73 persen. Hal ini menunjukkan bahwa usaha pemajuan ataupun pembangunan desa merupakan hal yang sangat penting bagi kemajuan Indonesia.Anggota Komisi V DPR RI Yanuar Arif Wibowo, sebagai bagian dari komisi yang bermitra langsung dengan Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal, menyatakan bahwa desa menjadi tumpuan utama dalam pembangunan Indonesia. Dengan demikian, pembangunan desa harus dioptimalkan oleh pemerintah. Pesan utama peringatan Hari Desa 2025 adalah pentingnya desa dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh dan berkelanjutan, yang selaras dengan tema “Bangun Desa, Bangun Indonesia”.Mendes Yandri mengakui bahwa pembangunan desa di Indonesia masih dihadapkan pada sejumlah kendala dan pekerjaan rumah (PR) yang besar. Dalam 'Kick Off' Peringatan Hari Desa yang digelar Selasa (14/1), Yandri mengungkap beberapa persoalan yang dihadapi oleh desa, diantaranya kesulitan akses internet (22.544 desa), 10.463 desa tertinggal dan desa sangat tertinggal, serta 2.919 desa yang belum teraliri listrik dengan jumlah keluarga mencapai 1,9 juta keluarga. Untuk mengatasi berbagai persoalan tersebut, Kemendes PDT menghadirkan 12 rencana aksi. Rncana aksi pertama adalah merevitalisasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dengan menggerakkan BUMDes untuk berperan dalam pengembangan potensi desa, seperti budidaya dan konsolidasi petani, pekebun, serta nelayan, sekaligus mengelola lumbung pangan desa dan menyediakan makanan bergizi gratis. Rencana aksi kedua adalah perwujudan desa swasembada dan ketahanan pangan dengan mengalokasikan setidaknya 20 persen dana desa untuk ketahanan pangan. Selanjutnya, rencana aksi ketiga adalah desa swasembada energi, keempat adalah desa swasembada air, dan kelima adalah pengembangan desa ekspor. Keenam, ada rencana aksi untuk pemuda dan pemudi pelopor desa yang memberdayakan pemuda desa melalui program pengembangan olahraga, pelatihan vokasi, dan magang di perusahaan. Ketujuh, ada rencana aksi sinkronisasi dan konsolidasi program kementerian/lembaga masuk desa

We have summarized this news so that you can read it quickly. If you are interested in the news, you can read the full text here. Read more:

antaranews /  🏆 6. in İD

HARIDESA DESA PEMBANGUNAN KEMENDES PDT YANDRI SUSANTO

Philippines Latest News, Philippines Headlines

Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.

Mendes PDT minta desa-desa di Indonesia kembangkan potensi lokalMendes PDT minta desa-desa di Indonesia kembangkan potensi lokalMenteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto meminta desa-desa di Indonesia mengembangkan dan mengangkat potensi lokal yang ...
Read more »

Penetapan Dana Desa untuk Pengembangan Desa Cerdas di IndonesiaPenetapan Dana Desa untuk Pengembangan Desa Cerdas di IndonesiaKepala Badan Pengembangan dan Informasi (BPI) Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Kemendes PDT Ivanovich Agusta menekankan pentingnya penggunaan dana desa untuk pengembangan desa cerdas sesuai amanat Undang-Undang APBN 2025. Meskipun ada 16.277 desa yang telah menganggarkan dana untuk desa cerdas, nilai totalnya masih relatif rendah, dengan rata-rata Rp37 juta per desa. Ivanovich juga menyoroti tantangan dalam implementasi desa cerdas, seperti adanya perbedaan interpretasi dan regulasi di tingkat daerah.
Read more »

Kemendes siap luncurkan Modul Desa Tematik dalam rangka Hari DesaKemendes siap luncurkan Modul Desa Tematik dalam rangka Hari DesaKementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes PDT) siap meluncurkan Modul Desa Tematik pada 14 Januari 2025 di Subang, Jawa Barat, dalam rangka ...
Read more »

Hari Desa Nasional 2025: Desa, gizi dan panganHari Desa Nasional 2025: Desa, gizi dan panganIndonesia tengah memasuki fase pembangunan desa yang fokus pada pemberdayaan desa, perbaikan gizi, dan ketahanan pangan. Tentunya, ini merupakan momen untuk ...
Read more »

Apresiasi Desa Budaya 2024: Dedikasi Desa dalam Melestarikan Budaya IndonesiaApresiasi Desa Budaya 2024: Dedikasi Desa dalam Melestarikan Budaya IndonesiaKementerian Kebudayaan menggelar Apresiasi Desa Budaya 2024 di Belitung Timur, 16-17 Desember 2024, untuk mengapresiasi dedikasi desa dalam mengembangkan dan memanfaatkan potensi budaya. Fadli Zon, Menteri Kebudayaan, menyerahkan sertifikat kepada lima desa penerima penghargaan. Fadli Zon menekankan pentingnya menjaga kebudayaan daerah, terutama di era globalisasi dan digitalisasi, yang seringkali mengancam tradisi dan kearifan lokal. Apresiasi Desa Budaya menjadi contoh nyata kesinambungan budaya dan kreativitas dalam beradaptasi dengan zaman. Kegiatan ini diharapkan dapat menghidupkan kembali tradisi, mengembangkan seni, dan menciptakan peluang ekonomi bagi masyarakat desa.
Read more »

Hari Ibu, KemenPPPA launching enam desa jadi Ruang Bersama IndonesiaHari Ibu, KemenPPPA launching enam desa jadi Ruang Bersama IndonesiaKementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak meresmikan enam desa sebagai Ruang Bersama Indonesia (RBI) dalam puncak peringatan Hari Ibu ke-96 ...
Read more »



Render Time: 2025-02-22 12:47:00