Juru bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan informasi deklarasi Koalisi Perubahan baru disebarkan sehari sebelum pelaksanaan.
KOALISI Perubahan belum kunjung dideklarasikan. Informasi kepastian deklarasi tersebut akan disampaikan secara mendadak, tidak jauh hari.
"Kecenderungan kami adalah besok akan ada deklarasi, baru kami sampaikan," kata juru bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra di kawasan Gelora Bung Karno , Senayan, Jakarta, Selasa . Herzaky mengatakan tim kecil Koalisi Perubahan saling bertemu dan mematangkan persiapan deklarasi. Tim kecil terdiri Partai Demokrat, Partai NasDem, dan Partai Keadilan Sejahtera ."Ini bagian upaya kami mengkonsolidasikan di internal kami penegasan kepada publik, seperti apa, persiapan kami," ucap Herzaky.
Herzaky menuturkan tim kecil Koalisi Perubahan juga membicarakan soal memenangkan bakal calon presiden Anies Baswedan dari Koalisi Perubahan. Koalisi diharapkan sukses meraup suara di Pemilihan Umum 2024."Agar nanti mesin-mesin partai ini siap untuk bisa memenangkan Mas Anies Baswedan selaku calon presiden dan koalisi perubahan bisa meraih kursi yang signifikan di pemerintahan ya," ujar Herzaky.
Philippines Latest News, Philippines Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Tak Ada Gesekan Berarti, Deklarasi Koalisi Perubahan Disebut Tinggal Tunggu WaktuJuru Bicara Anies Baswedan mengatakan bahwa deklarasi bersama Koalisi Perubahan bakal dilakukan dalam waktu dekat.
Read more »
Pintu Koalisi Indonesia Bersatu Terbuka Lebar untuk PBBSaat ini Koalisi Indonesia Bersatu terdiri atas PPP, Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN).
Read more »
Koalisi Indonesia Bersatu Inginkan Capres dari Internal KoalisiKoalisi Indonesia Bersatu yang terdiri dari Partai Golkar, PAN, dan PPP inginkan capres yang diusung, dipilih dari internal koalisi. Hingga kini, koalisi ini membuka diri bagi parpol lain jika ada yang ingin bergabung. Polhuk AdadiKompas
Read more »
Koalisi Perubahan Akan Deklarasi Anies Capres 2024 Sebelum RamadanKoalisi Perubahan berencana mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) usungan untuk Pilpres 2024 sebelum Ramadan atau Bulan Puasa.
Read more »
Koalisi Perubahan Deklarasikan Capres Anies Baswedan sebelum RamadanJuru Bicara Anies, Hendri Satrio mengatakan dalam pembicaraan terakhir mereka ingin mendeklarasikan Anies secara bersama sebelum Ramadan yang jatuh pada 22 atau 23 Maret.
Read more »
Anies Dilabeli Isu Politik Identitas, Koalisi Perubahan Harus Kerja Ekstra Agar Diterima di NTTIsu politik identitas yang dilabelkan pada Anies menjadi batu sandungan bagi Koalisi Perubahan
Read more »